26 Agustus 2008

OpenOffice.org with Thai menu

Minggu ini gue kasih tugas seorang MIS untuk uninstall semua Ms.Office di semua komputer. Kecuali yang sudah dapat jatah license. Tapi di semua komputer harus juga diinstall OpenOffice.org. Karena rencana ke depan untuk internal document format akan gue launch pake ODF. Itu artinya, semua komputer harus ada OpenOffice.org as default. Kecuali komputer with Ms.Office, OpenOffice.org not as default saja.

Tau sendiri kan. Setelah itu mulai banyak pertanyaan tentang OpenOffice.org. Karena disini lumayan banyak pc, cukup kita pantau dari person-person yang kita kasih tugas sebegai leader course OpenOffice.org di setiap divisi. Dah keluhan rata-rata bisa mereka handle. Karena dah dapat train dari MIS beberapa bulan lalu.

Satu hal yang menggelitik, rupanya beberapa Ms.Office dilengkapi dengan Thai language pack. Seperti versi Indo deh. Jadi menu-menunya dalam bahasa Thai. Setelah kita ganti ke OpenOffice.org, kan semua menunya jadi Inggris tuh. Beberapa user tanya, bisa gak dalam bahasa Thai? Karena mereka gak biasa pake menu bahasa Inggris.

Awalnya gue sepelein. Karena gue rasa mereka harus bisa lah. Baru setelah separo hari, gue jadi sadar. Gue aja kalo hp pake menu bahasa Indonesia pasti bingung :-D Kenapa gue harus maksain mreka pake menu Inggris??? Duh... gue jadi sadar. Pasti kerjaan mereka jadi agak lelet deh. Gara-gara masalah kebiasaan ini.

OpenOffice.org localize Thai blon ada. Tapi di http://th.openoffice.org rupanya ada solusinya. Disitu disediakan installer Thai language pack untuk OpenOffice.org 2.4. Jadi gue kasih solusi ini. Karena dengan menginstallnya, bisa menikmati OpenOffice.org dengan menu berbahasa Thai.

Setelah terinstall, buka OpenOffice.org. Rubah interfacenya dari:
  • Menu Tools
  • Submenu Options
  • Klik plus icon di Language Settings
  • Languages
  • Pilih Thai di User interface
  • Restart OpenOffice.org


Well... simple juga rupanya. Oya, ini screenshotnya gue ambil di Linux. Karena Linux juga bs. Lagian notebook gue gak pake XP. Jadi males ribet cari screenshot XP.

Untuk Linux, aktifkan aja Thai language di Language Support. Default language tetep bisa pake English aja. Jangan lupa aktifkan "Enable support to enter complex characters".



Satu hal lagi, juga disediakan guide OpenOffice.org dalam bahasa Thai lumayan keren:
  • OpenOffice.org Complete Book (PDF in Thai language)
  • Sama seperti diatas dalam folmat flash (secara visual)
Banyak banget tuh yang seneng dengan manualnya. Visual lagi. And free dari situsnya. Di Indo ada gak yah yang complete seperti ini?

:-D

1 komentar:

Anonim mengatakan...

ikutan seneng bos...
gw suka memantau cerita2 sampean di Thai.

Salam kenal